17 Jalan Rusak Lampung Yang Diperbaiki Dana Instruksi Presiden Sudah Mulus, Ini Rinciannya!

Sebanyak 17 ruas jalan daerah yang dibangun menggunakan dana instruksi presiden (Inpres) tahun 2023 telah selesai dikerjakan.

Jalan-jalan daerah yang rusak tersebut kini telah mulus dan dapat digunakan oleh pengguna jalan setelah diperbaiki menggunakan dana Inpres seperti dikutip pada laman radar lampung.

Foto : Agus Suparto

Berikut ini adalah rincian 17 ruas jalan daerah yang telah selesai dikerjakan melalui dana inpres :

  1. Pemkab/Mesuji : Jl Ruas Sp.Segitiga Emas – Muara Tenang,
  2. Pemkab/Mesuji : Jl Ruas Muara Tenang – Margo Jadi,
  3. Pemkab/Tulang Bawang : Jl Ruas Bigatama – Pasar Batang,
  4. Pemkab/ Tulang Bawang Barat : Jl Ruas Daya Sakti – Makarti,
  5. Pemkab/Lampung Timur : Jl Ruas Labuhan Maringgai – Marga Sari,
  6. Pemkab/Pringsewu: Jl Ruas Pardasuka Selatan – Tanjung Rusia Timur – Selapan,
  7. Pemkab/Pesisir Barat: Jl.Ruas Pekon Bangun Negara – Cukuh Senuman,
  8. Pemkab/Lampung Barat : Jl.Ruas Pagar Dewa – Lombok,
  9. Pemkab/Way Kanan : Jl Ruas Negeri Baru – Sp.3,
  10. Pemkab/Lampung Utara : Jl Ruas Keramat Teluk – Sri Widodo,
  11. Pemprov/Tulang Bawang Barat : Jl Ruas Adijaya – Tulung Randu dan Sp.Daya Murni – Gunung Batin (Akses Tol Lambu Kibang dan Akses Tol Gunung Batin),
  12. Pemprov/Lampung Tengah : Jl Ruas Simpang Randu – Seputih Surabaya (Paket I),
  13. Pemprov/Lampung Tengah : Jl Ruas Simpang Randu – Seputih Surabaya (Paket II),
  14. Pemprov/Lampung Tengah : Jl Ruas Kota Gajah – Simpang Randu (Paket I),
  15. Pemprov/Lampung Tengah : Jl Ruas Kota Gajah – Simpang Randu (Paket II),
  16. Pemprov/Lampung Selatan : Jl Ruas Sp.Korpri – Purwotani (Akses Tol Kota Baru),
  17. Pemprov/ Lampung Selatan: Jl Ruas Sp. Korpri – Purwotani (Akses Menuju Kota Baru).

Harapannya kami kedepannya sih, semoga ruas jalan yang ada di Lampung, baik itu jalan nasional, provinsi atau kabupaten/kota semuanya baik dan mulus.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *